Kebaya / Dress untuk Orang Gemuk

Tak bisa dipungkiri, berbadan gemuk merupakan tantangan tersendiri untuk memakai dress ataupun kebaya. Sebagai perempuan, menjadi gemuk kadangkala merupakan suatu pilihan, apalagi kalau kaum ini sudah melahirkan dan menyusui, banyak kan yang menjadi gemuk.. hihihi.. sudah takdir kali ya... hmm... tapi ada juga loh yang badannya tetap kecil. Bikin iri aja yah...

Ga perlu risau untuk kalian yang merasa gemuk, karena kalian juga tetap akan tampil cantik, mempesona dan elegant. Kuncinya, perhatikan baju yang akan kalian kenakan. Ada beberapa tips nih untuk kalian yang ingin tampil seakan-akan kalian terlihat lebih kurus, atau setidaknya tetap menarik untuk dilihat:

1. Pilihlah dress / kebaya dengan warna-warna lebih gelap
Warna hitam, biru dongker, coklat dan sebagainya merupakan alternatif bagi kalian untuk menggunakan dress / kebaya. Warna-warna gelap mampu memberikan efek yang wow untuk pemakainya. Selain terlihat lebih langsing, warna gelap akan memberikan efek mencerahkan kulit karena secara otomatis warnanya lebih gelap daripada kulit kita, sehingga kulit kita terlihat lebih cerah daripada jika kita menggunakan warna-warna yang cetar.

2. Hindari aksen di area pinggang /perut
Perut dan pinggang merupakan area yang sangat sensitif untuk orang gemuk. Area ini sering mendapatkan perhatian lebih jika tak pintar-pintar memilih busana. Untuk itu, hindari aksen / aplikasi berlebihan pada area perut dan pinggang. Tidak perlu memakai obi yang penampangnya besar (cukup pita dengan penampang kecil), tidak perlu memberikan aksen rumple pada area pinggang, dan sebagainya.

3. Jangan tutupi area leher dengan kerah tinggi
Dengan menutupi area leher, secara tidak langsung orang yang melihat kita akan merasa kita bertambah bulat. Oleh karenanya, hendaknya gunakan V neck, U neck atau bentuk apapun yang justru memperlihatkan area leher kita agar kita terlihat tidak terlalu bulat.

4. Hindari bahan yang stretch 
Bahan yang melar seperti kebaya sofia, rang-rang ori akan lebih memperlihatkan lekuk tubuh daripada bahan yang tidak melar. Untuk itu, perlu hati-hati karena bagian-bagian yang memiliki lipatan lemak akan mudah terlihat seperti pada perut dan atas pinggang. Sebaiknya, pakailah kain yang jatuh tetapi tidak melar.

5. Waspada bagian lengan dan area lainnya
Untuk tetap tampil cantik dan elegant, hendaknya orang bertubuh gemuk menghindari untuk mengekspos area lengan. Lebih baik, gunakan kebaya atau dress dengan lengan agak
panjang atau setidasknya menutupi sampai 10 cm di atas siku.
Selain area lengan, hendaknya kebaya tersebut cukup panjang, paling tidak 10 cm di bawah bokong.

contoh kebaya by Vera Kebaya untuk orang gemuk

Untuk referensi bahan kebaya berkualitas, bisa mengunjungi situs FB di bawah


FB Page Brokat Sangkara



No comments:

Post a Comment